Dapatkan info terkini dari Instagram

Mulai dapatkan inspirasi dengan pengumuman, tips, dan kisah sukses di blog kami.

Inspirasi

28 Februari 2018

Menggulir, Mengusap, dan Mendapat Nilai: Momen Utama dalam Olahraga di Instagram

OLEH: Tim Instagram Business

San Francisco, CA

Seperti halnya olahraga, Instagram terus mencoba menyatukan dan menginspirasi dunia dengan cara-cara baru dan menyenangkan. Baik melalui kabar berita maupun Stories, Instagram membangkitkan semangat dan rasa kebersamaan dengan cara yang unik-terutama pada momen-momen besar tahunan. Misalnya, pada Super Bowl tahun ini, 53 juta orang dari seluruh dunia di Instagram mengikuti permainan tersebut, membagikan prediksinya, dan mengomentari permainan yang paling berkesan pada malam tersebut. Hasilnya, percakapan ini menghadirkan 198 juta interaksi di Instagram di seluruh dunia.1

Instagram Mendekatkan Para Penggemar Olahraga

Dengan lebih dari 800 juta akun aktif di Instagram dari seluruh dunia, dan 243 juta pengguna di antaranya mengaku sebagai penggemar olahraga,2 Instagram adalah platform yang wajib dikunjungi agar orang dapat terhubung dengan pemain favorit, tim favorit, dan sesama penggemar. Instagram merupakan sumber tepercaya untuk mencari berita sela, sorotan pertandingan, dan video eksklusif, sekaligus menjadi ruang bagi penggemar untuk mengenal kehidupan pribadi atlet-atlet ternama dunia. Kenyataannya, 54% penggemar olahraga yang mengikuti survei Instagram mengaku bahwa mereka memanfaatkan Instagram sebagai jendela untuk mengintip gaya hidup tim favorit mereka dan para pemainnya.3 Dan pengiklan sudah memanfaatkan hal tersebut dengan menjalin kemitraan dengan atlet dan mengajaknya bergabung ke dalam kampanyenya demi peningkatan brand awareness.

Penggemar olahraga di Instagram rata-rata mengikuti 10 akun yang berhubungan dengan olahraga, delapan di antaranya biasanya adalah akun pribadi atlet.
Data Instagram, Jun 2017
Pertandingan Besar di Layar Kecil

Instagram menaungi komunitas global yang aktif dan terus menjalin hubungan di seluruh dunia dengan saling berbagi tentang minat masing-masing dan itulah yang membuat Instagram unik. Salah satu hal yang paling diminati adalah olahraga, terutama olahraga musim dingin. Pada olimpiade musim dingin tahun ini di Korea, orang dari seluruh dunia menggunakan Instagram untuk berbagi momen favorit dari kompetisi yang berlangsung selama beberapa minggu tersebut. Penggemar olahraga, baik dari kursi penonton di lapangan maupun di rumah, menggunakan perangkat selulernya untuk mengakses Instagram agar mendapatkan pengalaman olimpiade musim dingin yang menakjubkan.

90% orang di AS menggunakan perangkat seluler saat menonton olahraga dan 59% di antaranya juga berinteraksi di media sosial pada saat yang sama.
Qualtrics, ‘Live Events’ (studi yang diprakarsai Facebook terhadap 5.040 orang berusia 18–65 tahun di AS), Mar 2017

Dan itu karena perilaku menonton penggemar olahraga terus berubah dan berevolusi, terutama empat tahun belakangan. Faktor pendorong utamanya adalah makin besarnya keinginan penggemar untuk menikmati keautentikan dan peningkatan signifikan kualitas streaming video seluler. Orang makin mengharapkan video yang bagus pada setiap konten video yang muncul di kabar berita dan fenomena seperti ini utamanya terjadi di bidang olahraga. Tidak ada bentuk hiburan lain yang memiliki ketergantungan terhadap video yang sebesar ini. Penggemar olahraga membuktikan kebenaran fenomena ini dengan menonton dan membagikan video dalam jumlah yang sangat banyak, yang menghasilkan 250 ribu unggahan video dari 200 negara dengan jumlah video dua kali lipat jumlah video penggemar non-olahraga.4

Penuhi Keinginan Penggemar Olahraga

Penggemar olahraga di Instagram gemar berhubungan dengan merek favoritnya. Kenyataannya, 53% penggemar olahraga di Instagram mengikuti merek yang disukai di media sosial5—memberi peluang emas kepada pengiklan untuk menceritakan kisahnya. Dengan konten realtime otentik yang menghanyutkan dan mengajak penggila olahraga masuk ke dalam dunianya, pelaku usaha di Instagram seperti Trident (@tridentgum) dan Miller Lite (@millerlite) mampu mencuri perhatian selama olimpiade musim dingin di Korea Selatan dan berhubungan dengan penggemar fanatiknya dengan cara yang segar dan menyenangkan.

Terkait ide materi iklan, kami ingin memaksimalkan komunikasi saat ini agar “Menggugah Indra” dengan memberinya konteks yang sesuai dengan pertandingan olahraga musim dingin. Kami ingin materi ini membawakan kebahagiaan dan percakapan seputar olahraga musim dingin, tetapi tetap berkaitan dengan merek dan komunikasi lain yang saat ini ada di pasar. Kami memilih Instagram karena Facebook dan Instagram merupakan pendorong kesadaran massal inti dengan kemampuan memberikan skala yang dibutuhkan untuk mendorong jangkauan di keseluruhan perencanaan. Selain itu, pendekatan pembelian hibrida memungkinkan kami menyeimbangkan jangkauan dan efisiensi.
Ariel Terrell, Brand Manager, Trident
Postingan medali emas di Instagram sesuai untuk Miller Lite. Hal tersebut tidak hanya menyentuh konsumen pada momen yang relevan dari sisi kultur, tetapi juga menjadi pesan yang relevan mengingat Miller Lite adalah produk bir peraih dua medali emas di Great American Beer Fest.
Sheryl Rosa, Director of Activation, Miller Lite
Di Luar Garis

Penggemar olahraga dari seluruh dunia akan tetap membuka Instagram setiap hari untuk berbagi minatnya bersama teman, keluarga, dan orang lain, baik terkait olimpiade musim dingin di Korea Selatan maupun Piala Dunia Sepak Bola di Rusia yang akan segera digelar. Karena itu, makin banyak bisnis yang merasa Instagram ideal untuk berhubungan dengan komunitas yang unik dan memberi inspirasi untuk bertindak.

Untuk mengetahui cara pelaku usaha lain seperti Under Armour (@underarmour), Gatorade (@gatorade), dan LA Kings (@lakings) memanfaatkan Instagram untuk menghadirkan konten yang memikat dan mendorong hasil bisnis yang nyata, baca kisah suksesnya di sini.

OLEH: Tim Instagram Business

San Francisco, CA