Dapatkan info terkini dari Instagram

Mulai dapatkan inspirasi dengan pengumuman, tips, dan kisah sukses di blog kami.

Pengumuman

4 Juni 2019

Baru: Iklan Konten Bermerek di Instagram

OLEH: Tim Instagram Business

San Francisco, CA

Konten bermerek adalah ekosistem yang dinamis. Selagi kami terus bekerja untuk mengembangkan fitur-fitur yang tepat untuk bisnis dan kreator yang terlibat dalam promo konten bermerek, salah satu permintaan terbanyak dari merek adalah fitur untuk menyertakan postingan konten bermerek ke dalam strategi periklanannya. Mulai saat ini, pengiklan dapat mempromosikan postingan konten bermerek organik dari kreator sebagai iklan beranda dan stories.

Memperkenalkan Iklan Konten Bermerek

Menurut 68% pengguna, mereka membuka Instagram untuk berinteraksi dengan para kreator. Dengan iklan Konten Bermerek, bisnis memiliki peluang untuk menceritakan kisahnya melalui suara para kreator, menjangkau pemirsa baru, dan mengukur dampaknya. Selain itu, para pelaku bisnis dapat menggunakan fitur-fitur yang tersedia di platform iklan Facebook untuk menjangkau pemirsa target selain orang-orang yang mengikuti akun merek dan kreator. Dan dengan menjalankan iklan, mereka akan memiliki akses ke pengukuran dan dapat mengoptimalkan dan menguji kampanye mereka berdasarkan sasaran yang mereka tetapkan untuk kampanye marketing yang lebih efektif. Ketika iklan ini muncul di beranda dan cerita, orang-orang akan melihat "Kemitraan berbayar dengan" diikuti nama merek pada setiap postingan (yang sangat penting untuk transparansi iklan).

Kami sudah lama mengamati bahwa pelanggan ingin menemukan produk busana melalui sumber tepercaya yang memiliki kredibilitas, tetapi jangkauan organik konten jenis ini menjadi makin terbatas. Jadi kami terus mencari cara yang lebih modern seperti iklan Konten Bermerek untuk menyajikan konten partner kepada calon pembeli yang tepat, dan bukan hanya melemparnya ke media sosial. Mempromosikan konten secara langsung dari akun influencer otomatis memberi postingan kesan autentik yang lebih kuat dibandingkan dengan jika keluar dari akun merek, dan kami mendapati tingkat Interaksi yang sangat tinggi dengan strategi ini.
LIAT WEINGARTEN, VP OF BRAND COMMUNICATIONS, OLD NAVY
Cara Memulai

Ada 2 langkah utama dalam membuat iklan Konten Bermerek. Pertama, kreator konten bermerek harus mengizinkan partner bisnis mereka untuk mempromosikan postingan atau cerita mereka sebagai iklan, yang dapat mereka lakukan di Pengaturan Lanjutan. Setelah melakukannya, partner bisnis ini akan melihat postingan di Pengelola Iklan di bagian Postingan yang Ada dan dapat memilih untuk menjalankannya sebagai iklan di format beranda atau cerita

Petunjuk lengkap bagi para pelaku bisnis dan kreator tersedia di sini.

Menatap ke Depan

Iklan beranda Konten Bermerek saat ini tersedia bagi semua pengiklan, sedangkan iklan cerita Konten Bermerek akan tersedia untuk semua pengguna dalam beberapa minggu mendatang. Ini merupakan langkah awal yang kami ambil dan kami akan terus fokus dalam pengembangan konten bermerek untuk memberikan lebih banyak manfaat bagi orang, kreator, dan bisnis.

OLEH: Tim Instagram Business

San Francisco, CA